More
    BerandaEkonomiBPS Catat: September 2025,  Jatim Alami Inflasi 2,53 Persen Y-on-Y

    BPS Catat: September 2025,  Jatim Alami Inflasi 2,53 Persen Y-on-Y

    Penulis

    Tanggal

    Kategori

    Surabaya 1 Oktober 2025 | Draft Rakyat Newsroom – Badan Pusat Statistik (BPS) Catat pada September 2025 terjadi inflasi year on year (y-on-y) Provinsi Jawa Timur sebesar 2,53 persen dengan Indeks Harga Konsumen (IHK) sebesar 108,90

    Dalam Berita Resmi Statistik (BRS) BPS Provinsi Jawa Timur, Rabu (01/10/2025), Kepala BPS Jatim Dr Zulkipli, M.Si yang diwakili Debora Sulistya Rini, M.Si Statistisi Ahli Madya BPS Provinsi Jawa Timur menyampaikan inflasi tertinggi terjadi di Banyuwangi sebesar 3,22 persen dengan IHK sebesar 109,89 dan inflasi terendah terjadi di Kabupaten Gresik sebesar 2,03 persen dengan IHK sebesar 107,00. 

    Apabila dilihat berdasarkan kelompok pengeluaran, Debora menjelaskan inflasi y-on-y terjadi karena adanya kenaikan harga yang ditunjukkan oleh kenaikan indeks kelompok pengeluaran, yaitu: kelompok makanan, minuman, dan tembakau sebesar 4,36 persen; kelompok pakaian dan alas kaki sebesar 0,80 persen;

    Disusul kelompok perumahan, air, listrik, dan bahan bakar rumah tangga sebesar 1,33 persen; kelompok perlengkapan, peralatan dan pemeliharaan rutin rumah tangga sebesar 0,45 persen; kelompok kesehatan sebesar 2,12 persen; kelompok transportasi sebesar 0,05 persen;

    Kemudian kelompok rekreasi, olahraga, dan budaya sebesar 1,16 persen; kelompok pendidikan sebesar 1,71 persen; kelompok penyediaan makanan dan minuman/restoran  sebesar 1,76 persen; serta kelompok perawatan pribadi dan jasa lainnya sebesar 11,09 persen.

    “Sementara kelompok pengeluaran yang mengalami penurunan indeks, yaitu: kelompok informasi, komunikasi, dan jasa keuangan sebesar 0,54 persen,” papar Debora

    Sedangkan tingkat inflasi month to month (m-to-m) dan year to date (y-to-d) Provinsi Jawa Timur bulan September 2025 masing-masing sebesar 0,23 persen dan 1,67 persen. (myo).

    TINGGALKAN KOMENTAR

    Silakan masukkan komentar anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini
    Captcha verification failed!
    Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!

    Artikel Terbaru