Surabaya 29 Januari 2026 | Draft Rakyat Newsroom – Unit Pelaksana Teknis Pelayanan Sosial Tresna Werdha (UPT PSTW) Jember, Dinas Sosial Provinsi Jawa Timur, kembali menyelenggarakan kegiatan visite dokter secara rutin bagi Penerima Manfaat (PM) lanjut usia, Kegiatan ini dilaksanakan di ruang perawatan sebagai upaya pemantauan kondisi kesehatan lansia secara berkelanjutan dan sesuai kebutuhan masing-masing individu.
Dalam pelaksanaannya, dokter melakukan pemeriksaan langsung terhadap para lansia, meliputi pengecekan tanda vital, penelusuran keluhan kesehatan, serta evaluasi terhadap tindak lanjut perawatan yang telah diberikan. Proses pemeriksaan turut didampingi oleh pegawai UPT PSTW Jember guna memastikan pemantauan kesehatan berjalan secara menyeluruh dan optimal.
Kepala UPT PSTW Jember, Dra. Parni Rahayu, menegaskan bahwa kegiatan visite dokter rutin merupakan bagian dari komitmen institusi dalam meningkatkan kualitas pelayanan bagi Penerima Manfaat lanjut usia.
“Pelaksanaan visite dokter secara berkala sangat penting untuk memastikan kondisi kesehatan lansia tetap terpantau. Dengan pendampingan pegawai, kami berupaya memberikan perhatian dan penanganan yang tepat sesuai kebutuhan masing-masing Penerima Manfaat,” ujarnya.
Lebih lanjut, Parni Rahayu menyampaikan bahwa aspek kesehatan menjadi salah satu fokus utama dalam pelayanan sosial bagi lansia di UPT PSTW Jember.
“Kami terus berupaya memberikan pelayanan secara holistik, tidak hanya pada aspek sosial, tetapi juga kesehatan fisik dan mental lansia. Harapannya, para Penerima Manfaat dapat menjalani kehidupan sehari-hari dengan kondisi kesehatan yang terjaga dan kualitas hidup yang lebih baik,” tambahnya.
Melalui kegiatan visite dokter yang dilaksanakan secara rutin, UPT PSTW Jember berkomitmen untuk terus meningkatkan mutu layanan kesehatan bagi lansia, sejalan dengan komitmen Dinas Sosial Provinsi Jawa Timur dalam mewujudkan pelayanan kesejahteraan sosial yang humanis, profesional, dan bermartabat bagi lanjut usia.(ifa)
