Surabaya 1 Nopember 2024 | Draft Rakyat Newsroom – Arema FC sukses mengamankan tiga poin di pekan kesepuluh Liga 1 2024/2025 setelah mengalahkan Barito Putera dengan skor 1-3 di Stadion Sultan Agung, Bantul, pada Jumat (1/11/2024). Pertandingan yang dipimpin wasit Ryan Nanda Saputra berlangsung dengan intensitas tinggi.
Keunggulan Arema FC dimulai dari penalti yang dieksekusi oleh William Moreira pada menit ke-34, setelah kapten Barito, Lucao, melakukan hands ball di kotak penalti. Barito berusaha bangkit dan menciptakan peluang lewat sundulan Lucao di menit ke-40, namun masih melenceng dari gawang Arema.
Di babak kedua, Salim Tuharea menggandakan skor untuk Arema FC pada menit ke-66 setelah berhasil melewati tiga pemain belakang Barito. Meskipun Barito Putera berhasil mencetak gol melalui M. Firly pada menit ke-85, Arema FC menutup laga dengan gol tambahan dari Tito Hamzah di menit ke-97.
Pelatih Arema FC, Joel Cornelli, menyatakan kepuasannya atas performa timnya, menganggap laga ini sebagai yang terbaik sejauh ini. Dengan kemenangan ini, Arema FC naik ke posisi 7 klasemen sementara, sementara Barito Putera berada di posisi ke-13. (why)