Surabaya 2 Juli 2024 | Draft Rakyat Newsroom-Jemaah haji Debarkasi Surabaya berangsur-angsur kembali ke tanah air. Hingga hari ke-10, Senin (1/7/2024) pada fase pemulangan ini, sejumlah 12.223 jemaah haji dari 33 kloter Debarkasi Surabaya telah tiba di tanah air.
Pagi ini, Senin (1/7/2024) Debarkasi Surabaya menyambut kedatangan kelompok terbang (kloter) 33 dari Kabupaten Probolinggo, yang mendarat di Bandara Internasional Juanda pada pukul 05.55 WIB.
Melalui pers rilisnya, Sekretaris Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Debarkasi Surabaya, Abdul Haris menyampaikan, jumlah 12.233 tersebut, terdiri dari 12.058 jemaah dan 165 petugas. “Dengan demikian sudah 33 persen jemaah dari total keseluruhan 39.264 orang telah kembali dari melaksanakan ibadah haji,” tutur Haris.
Haris mengungkapkan, pada Senin (1/7/2024) malam ini, pukul 23.27 WIB, kloter 34 asal Kabupaten Probolinggo akan mendarat di Bandara Juanda.(arn)