More
    BerandaUncategorizedStan Dinsos Jatim yang mengusung tema “Anak-Anak Istimewa, Biarkan Mereka Tumbuh dengan...

    Stan Dinsos Jatim yang mengusung tema “Anak-Anak Istimewa, Biarkan Mereka Tumbuh dengan Caranya Sendiri” sukses menjadi stan favorit.

    Penulis

    Tanggal

    Kategori

    Surabaya 9 Oktober 2023 | Draft Rakyat Newsroom-Keikutsertaan Dinas Sosial (Dinsos) Jatim dalam Jatim Fest 2023 (dulu Jatim Fair) berbuah penghargaan. Stan Dinsos Jatim yang mengusung tema “Anak-Anak Istimewa, Biarkan Mereka Tumbuh dengan Caranya Sendiri” sukses menjadi stan favorit.

    Penghargaan tersebut diserahkan Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa kepada Kepala Dinsos Jatim Dra Restu Novi Widiani MM dalam penutupan Jatim Fest 2023 di Jatim Expo Surabaya, Minggu (8/10/2023).

    Dalam arahannya, Gubernur Khofifah menyampaikan bahwa selama 5 hari, pameran Jatim Fest mencatatkan transaksi lebih dari Rp16 miliar, dengan total pengunjung sebanyak 30.825 orang.

    Melihat capaian nilai transaksi penjualan tersebut, Khofifah mengajak seluruh elemen strategis di Jatim untuk terus msmberikan penguatan lewat pendampingan untuk mendorong UMKM naik kelas. Mengingat, kontribusi sektor UMKM pada PDRB (Produk Domestik Regional Bruto) Jatim memiliki persentase 58,4 persen pada akhir 2022.

    “PR kita berikutnya, yaitu bagaimana mendekatkan para pelaku UMKM dengan digital IT dan ekosistem digital lainnya. Untuk itu, saya mohon kepada semuanya yang memiliki kemampuan untuk melakukan pendampingan dan kemampuan untuk bisa mendorong tumbuh kembang UMKM agar cepat naik kelas,” pintanya.

    Sementara, ditemui usai menerima penghargaan, Kepala Dinsos Jatim Dra Restu Novi Widiani MM merasa sangat bersyukur Dinsos Jatim bisa kembali mengulang kesuksesan di tahun-tahun sebelumnya. Dalam setiap event pameran Jatim Fair, Dinsos Jatim memang langganan memboyong penghargaan.

    “Alhamdulillah, penghargaan ini adalah berkat kerja keras semua tim, termasuk pengisi stan. Yaitu, anak-anak binaan Unit Pelaksana Teknis Rehabilitasi Sosial Bina Grahita Tuban Dinsos Jatim, kami juga kerja sama dengan Rumah Kinasih, Yayasan Ananda Mutiara Indonesia (Y-AMI), serta pelukis berkebutuhan khusus Rizky Gusti Preyambodo dan Aryasatya Andy Pratama. Saya rasa kegembiraan ini tak hanya milik Dinsos Jatim, melainkan kegembiraan semua penerima manfaat kami,” tuturnya.

    Menurut Novi, penghargaan tersebut memang pantas diraih Dinsos Jatim. Dari hari pertama sudah banyak pengunjung yang singgah ke stan Dinsos Jatim dan membeli hasil karya yang dipamerkan, para peserta pameran juga berpartisipasi dengan menampilkan kebolehan mereka di panggung acara. Selain itu, karya yang ditampilkan anak-anak istimewa istimewa. Karya mereka banyak dibeli pengunjung karena memang berkualitas dan bagus, bukan karena belas kasihan.

    “Termasuk ibu Gubernur sangat mengapresiasi anak-anak dan karya mereka. Ibu Gubernur berkunjung dua kali ke stan Dinsos Jatim dan bercengkerama dengan anak-anak cukup lama. Beliau memang sosok pemimpin yang memiliki perhatian besar terhadap anak-anak berkebutuhan khusus (ABK),” lanjut Novi.

    Dia menambahkan, tema pameran Dinsos Jatim kali ini membuka perspektif masyarakat mengenai ABK. Dia menjelaskan, tema tentang ABK diangkat karena banyaknya permasalahan orang tua yang merasa malu memiliki ABK.

    “Waktu di stan, banyak orang tua yang tidak menyangka ternyata Dinsos Jatim memiliki UPT yang membuat ABK percaya diri. Ini poin plus. Dengan pameran ini masyarakat bisa tahu anak-anak binaan Dinsos Jatim, Y-AMI, dan Rumah Kinasih bisa berdaya. Ini sebuah pandangan bagi masyarakat bahwa punya anak disabilitas atau berkebutuhan khusus tidak untuk disembunyikan, tetapi untuk dibina dan dikembangkan bakat serta kemampuannya. Setiap anak punya kelebihan dan kemampuan, kita sebagai orang tua harus peka terlebih dahulu, tinggal pemerintah menyediakan sarana dan prasarananya,” ujarnya. (nis)

    TINGGALKAN KOMENTAR

    Silakan masukkan komentar anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini
    Captcha verification failed!
    Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!

    Artikel Terbaru